Pengumuman Final Tingkat Nasional P5 Video Competition Tahun 2023

PENGUMUMAN FINAL TINGKAT NASIONAL
P5 VIDEO COMPETITION TAHUN 2023
1. P5 Video Competition dalam rangka HUT Perayaan Kemerdekaan RI dengan tema “ ”Melalui Peringatan Hari Kemerdekaan NKRI ke 78, Membentuk Kader Profil Pelajar Pancasila Demi Indonesia Maju” telah dilaksanakan pada tanggal 1 Mei hingga 9 Agustus 2023. Terdapat 35 video yang masuk ke panitia.
2. Panitia menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada semua peserta yang telah berpartisipasi dan mengirimkan video-video yang keren, kreatif dan bermutu dalam kompetisi ini.
3. Dewan juri Kompetisi Video P5 Memanggil para finalis untuk memaparkan secara singkat video yang sudah dikirimkan untuk memperebutkan Juara 1-3 Nasional pada 15 Agustus 2023 mulai pukul 08.00 hingga selesai (Sesuai Jadwal saat konfirmasi WA).
4. Berdasarkan hasil pertemuan juri tersebut, dengan ini diputuskan para finalis lomba sebagai berikut:
1). Lomba Mencipta P5 Sekolah Jenjang SMP/MTs
a. SMPN 2 Tarik Sidoarjo
b. SMP Kanza Ulum Bangkalan
c. SMPN 24 semarang
2). Lomba Mencipta P5 Sekolah Jenjang SMA/SMK
a. SMAN Pakusari Jember
b. SMA IT Al-Uswah Surabaya
c. SMA Nasima Semarang
3). Lomba Inovasi Produk P5 Sekolah Jenjang SMA/SMK
a. Akhmada (SMK Telekomunikasi Darul Ulum Jombang)
b. Amalia Puspita R (SMA Nasima Semarang)
c. Nindya Iswara (SMA Nasima Semarang)
5. Keputusan Dewan Juri bersifat FINAL dan tidak dapat diganggu gugat.
6. Seluruh peserta akan mendapatkan sertifikat yang akan disampaikan 1 minggu setelah pelaksanaan kegiatan final.
7. Peserta Finalis segera menghubungi panitia di 081337426337 untuk mendapatkan jadwal presentasi final pada 15 Agustus 2023.
